Easy Akses With Studentsite UG

8:36 PM 0 Comments


Universitas Gunadarma kini telah berkembang menjadi salah satu universitas swasta terbaik di Indonesia dan berlabel World Class University yang berbasis teknologi informasi. Hal ini di buktikan dengan prestasinya yang masuk dalam jajaran 5 besar universitas terbaik di Indonesia, 100 besar dalam pemeringkatan asia, dan posisi 1025 universitas terbaik di seluruh dunia.

Sebaga salah satu Universitas berbasis teknologi informasi, Universitas Gunadarma memiliki akses layanan yang mudah dijangkau oleh siapa saja baik mahasiswa, dosen, maupun khalayak ramai seperti :
Kali ini kita akan mambahas mengenai salah satu easy akses di Universitas Gunadarma yaitu Studentsite.

Sebagai bagian dari pengembangan kreatifitas mahasiswa dan mempermudah akses mahasiswa dalam memperoleh informasi dari kampus. Universitas Gunadarma pada tanggal 23 November 2006 merilis sebuah situs yang bernama Studentsite. Situs yang beralamat di www.studentsite.gunadarma.ac.id ini diperuntukkan bagi mahasiswa aktif yang berfungsi sebagai jembatan informasi antara mahasiswa dengan kampusnya sehingga mahasiswa tak perlu repot - repot untuk datang ke kampus untuk melihat papan pengumuman apabila pemberitahuan penting karena cukup dengan mengakses studentsite mereka mendapat semua info dari kampus.

Fitur atau menu yang terdapat dalam situs ini berupa :
  • Home, Berupa tampilan awal yang berisi tentang info/berita studentsite, kemudahan studentsite, kotak masuk log in, dan lainnya.
  • Aktifasi, berupa tampilan untuk mengaktifasi akun studentsite.
  • kontak, berisi tampilan dimana fitur ini berfungsi apabila mahasiswa memiliki pertanyaan/saran/keluhan mengenai studentsite.
  • FAQ, menu yang berisi pertanyaan yang sering diajukan oleh mahasiswa.
  • Help, tampilan yang berisi langkah-langkah atau petunjuk pengaktifasian akun studentsite.
Menu yang berada dalam akun studentsite mahasiswa :
  1. Locker, tampilan awal yang berisi tentang berita dari BAAK (Biro Administrasi Akademik dan Kemahsiswaan), jadwal kuliah dan General Menu
  2. E-Mail, tempat untuk mengirim e-mail dan menerima e-mail
  3. Calendar, berisi kalender dan jadwal yang bisa mahasiswa muat seperti agenda
  4. Address Book, digunakan untuk melihat dan membuat daftar kontak mahasiswa yang ada di akun studentsite
  5. Info Log, Digunakan untuk membuat jadwal dan catatan yang sudah dibuat
  6. File Manager, Digunakan untuk membuat jadwal dan menyimpan berkas yang sudah mahasiswa buat
  7. Forum, fitur ini akan menampilkan link - link keluar seperti The Lounge, Banking & Finance, Marketing, Karir & Alumni, dan lain - lain yang berfungsi sebagai saran komunikasi antar mahasiswa
  8. Bookmark, Menu yang berfungsi untuk menyimpan link situs yang sering mahasiswa kunjungi
  9. Polls, berisi menu pertanyaan/kuesioner tentang studentsite yang diajukan kepada mahasiswa
  10. Log Out, Menu yang berfungsi untuk keluar dari akun studentsite Universitas Gunadarma
Selain menu diatas, terdapat pula :
  • BAAK News
  • Lectures Messages
  • Rangkuman Nilai
  • Jadwal Kuliah
  • Jadwal Ujian
  • Tugas Portofolio
  • Tulisan Portofolio
  • Dll.
Kelebihan Studentsite :
  • Tampilan yang user freindly
  • Mudah diakses dimana saja dan kapan saja
  • Info up to date
kekurangan
  • Sering terjadi gangguan, misalnya akun tidak dapat dibuka/lam dibuka dikarenakan pada saat yang sama, banyaj mahasiswa yang juga mengakses studentsite
  • Ada beberapa fitur yang tidak bisa diakses, seperti file manager
  • Server down sehingga sulit diakses

0 komentar: